Mandiri Fm, CILEGON – Untuk memberikan motivasi dan semangat belajar, Koperasi Karya Praja Sejahtera (KPS) memberikan kadeudeuh bagi 176 siswa berprestasi. Kadedeuh tersebut diserahkan langsung oleh Walikota Cilegon Helldy Agustian bagi putra putri anggota Koperasi KPS di Aula Diskominfo, Statistik dan Persandian, Jumat 02 September 2022.
“Upayanya ya dalam rangka memberikan motivasi bagi mereka, ini salah satu bentuk kepedulian kita terhadap dunia pendidikan juga,” kata Walikota Cilegon Helldy Agustian.
Ketua Koperasi KPS Didin S Maulana mengungkapkan, ada 176 perwakilan siswa-siswi berprestasi seperti juara Olimpade Olahraga Sains (O2SN), Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N), Olimpiade Sains Nasional (OSN), serta peringkat I dan II di sekolah. Mereka berasal dari jenjang Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA).
“Hadiahnya uang untuk SD Rp 500 ribu, Rp 400 ribu, Rp 300 ribu. (Untuk) SMP Rp 400 ribu, Rp 500, Rp 600 ribu. (Untuk) SMA Rp 500 ribu, Rp 600 ribu, Rp 700 ribu. Dapat lunch gift untuk makan siang, gelas dan tempat makan dari tupperware, bjb juga memberikan tabungan,” ungkapnya.
Sementara itu, salah satu siswa berprestasi Shila (14) mengaku sangat berterima kasih kepada Pemkot Cilegon dan KPS. “Saya bahagia, dan mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah Kota Cilegon dan Koperasi Praja Sejahtera. Semoga kedepannya saya lebih termotivasi, dan lebih giat belajar, dan semakin berprestasi,” tuturnya. (Arin/Mega)