Cilegon, MANDIRI FM – Sebanyak 56 pelajar terdiri dari 22 siswa dan 34 siswi se-Kota Cilegon berhasil lulus seleksi Calon Pasukan Pengibar Bendera Copy Pusaka (Paskibraka). Hal tersebut tertuang dalam surat keputusan kepala badan Kesbangpol dengan No : 920/Kep.20-Wasbang/2023.
Dalam sambutannya Plt.Kaban Kesbangpol kota Cilegon, Sri Widayati mengapresiasi para siswa siswi yang berhasil lolos seleksi menjadi anggota Paskibraka Kota Cilegon.
“Terimakasih atas keikut sertaannya, kalian semua merupakan putra putri terbaik kota Cilegon dan selama bagi siswa dan siswi yang lolos seleksi,” katanya di Aula Diskominfo Rabu 31 Mei 2023.
Bagi siswa dan siswi yang berhasil terpilih, Disampaukan Sri, diharuskan mengikuti aturan yang berlaku.
“Bagi siswa siswi terpilih, jaga semangatnya, ikuti aturan yang ada, karena ketika tidak berdisiplin, harus siap menerima konsekuensinya dan bisa digantikan keanggotaannya,” tegasnya.
Di tempat yang sama, Ketua panitia seleksi calon Paskibraka M Yosepi mengucapkan selamat dan mengikuti kegiatan Paskibraka kedepannya.
“56 orang yang terpilih, nantinya akan menjalankan kegiatan prapemusatan dan pemusatan hinggal akhir pengibaran dan saya harapkan jumlahnya tidak berubah dan konsisten,” tuturnya. (Damar)