Cek Kesiapan Pemilu 2024, Komnas HAM Kunjungi Cilegon

Date

Mandiri FM, CILEGON – Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, tim Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Republik Indonesia berkunjung ke Kota Cilegon. Kunjungan yang sekaligus melakukan pengecekan kesiapan Pemilu tersebut diterima langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Cilegon Maman Mauludin di Ruang Rapat Walikota, Kamis 20 Oktober 2022.

 

 

“Kesiapan Pemerintah Kota untuk melaksanakan dukungan Pilkada di 2024. Nah yang menjadi konsern adalah yang pertama soal hak-hak pilih, yang terdaftar atau tidak, terutama untuk masyarakat yang rentan, yang ada dalam warga binaan, orang-orang yang dalam kondisi sakit, dan sebagainya yang kemudian kami pastikan itu,” kata Kepala Biro Dukungan Penegakkan HAM Gatot Ristanto.

 

 

Gatot meminta agar Pemerintah Kota Cilegon dapat melakukan koordinasi dengan pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk memfasilitasi infrastruktur Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ramah HAM. “Kami meminta pertama, soal dukungan pemerintah daerah terhadap infrastruktur dari pemilihan yang juga ramah HAM terutama disabilitas. Kedua, tentunya hak-hak kesehatan perlu dipikirkan terutama bagi penyelenggara pemilu,” ujarnya.

 

 

Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Cilegon Maman Mauludin mengungkapkan, pihaknya akan segera memperbaiki sarana dan infrastruktur untuk menunjang hak pilih bagi masyarakat rentan. “Kita akan apa yang tadi diarahkan direkomendasikan oleh Komnas HAM akan kita koordinasikan dengan KPU dan peran Pemerintah Daerah segera akan juga memperbaiki sarana infrastruktur untuk menunjang hak-hak pilih terutama tadi yang rentan disabilitas, dan juga yang warga binaan dan sebagainya,” ungkap Maman. (Arin/Mega)

Share Postingan ini

Facebook
Twitter
WhatsApp
Facebook

More
articles