Mandiri FM, CILEGON – Walikota Cilegon Helldy Agustian berharap setiap masjid yang ada di Kota Cilegon mempunyai petugas pemandi jenazah. Untuk itu, Helldy mengimbau kepada Bagian Kesra Kota Cilegon agar menggelar pelatihan pemandian jenazah yang pesertanya dari Dewan Kesejahteraan Masjid (DKM) se-Kota Cilegon.
“Pelatihan pemandian jenazah harus dilakukan. Agar di setiap masjid ada yang bisa cara memandikan jenazah yang benar, sesuai MUI,” kata Helldy, Selasa 23 Agustus 2022.
Dihubungi terpisah, Kabag Kesra Kota Cilegon Rahmatullah mengatakan, pelatihan pemandian jenazah akan dilakukan pada tahun ini. Ia mengakui saat ini petugas pemandian jenazah di Kota Cilegon jumlahnya sudah berkurang.
“Melihat kondisi saat ini petugas pemandian jenazah memang berkurang. Setelah orang tua yang sepuh sudah meninggal. Maka itu perlu ada regenerasi dengan adanya pelatihan,” ujar Rahmat. (Riko/Mega)