Mitra Mandiri berikut beberapa peristiwa yang terjadi pada 24 Januari dikutip dari berbagai sumber:
- Hari Pendidikan Internasional
Hari Pendidikan Internasional secara resmi ditetapkan oleh majelis umum perserikatan bangsa bangsa (PBB). Yang dimana bukan hanya diwilayah tertentu saja namun menjadi perayaan seluruh dunia. Di Indonesia sendiri memang memiliki hari pendidikannya sendiri yang bernama Hari Pendidikan Nasional yakni pada 2 Mei dan sama-sama dirayakan disetiap tahunnya. Namun apa yang membedakannya? Yang membedakannya adalah dari hak yang merayakannya. Hari Pendidikan Internasional, seluruh negara mempunyai hak yang sama untuk merayakannya. Sebagaimana kita ketahui pada dasarnya pendidikan adalah hak asasi manusia. Untuk itulah tujuan dari peringatan ini salah satunya adalah sebagai bentuk pendidikan yang sejahtera.
- Hari Selai Kacang / National Peanut Butter (USA)
Terdengar aneh, namun sampai saat ini masih dirayakan disetiap tahunnya. Yang dimana ini merupakan hari peringatan nasional Amerika Serikat. Awalnya hari ini dibentuk sebagai rasa kecintaan rakyat amerika terhadap selai kacang. Sejarah yang tertulis pada peringatan ini adalah ketika salah satu warga amerika bernama Marcellus Gilmore Edson. Ia adalah yang pertama kali mematenkan selai kacang pada tahun 1884. Pada saat itu, Marcellus belum menyadari bahwa selai kacang ini akan menjadi cita rasa yang disukai oleh banyak orang didunia. Sampai saat ini peringatan ini masih berlanjut dan dirayakan disetiap tahunnya.
- Hari Lahir Panglima Besar TNI Jenderal Sudirman
Jenderal Besar Raden Soedirman lahir 24 Januari 1916 adalah seorang perwira tinggi Indonesia pada masa Revolusi Nasional Indonesia. Sebagai panglima besar Tentara Nasional Indonesia pertama, ia adalah sosok yang dihormati di Indonesia. Setelah berhenti kuliah keguruan, pada 1936 ia mulai bekerja sebagai seorang guru, dan kemudian menjadi kepala sekolah, di sekolah dasar Muhammadiyah; ia juga aktif dalam kegiatan Muhammadiyah lainnya dan menjadi pemimpin Kelompok Pemuda Muhammadiyah pada tahun 1937. Pada tahun 1944, ia bergabung dengan tentara Pembela Tanah Air (PETA) yang disponsori Jepang, menjabat sebagai komandan batalion di Banyumas. Selama menjabat, Soedirman bersama rekannya sesama prajurit melakukan pemberontakan, namun kemudian diasingkan ke Bogor.
- Jatuhnya Kota Balikpapan ke Tangan Jepang
Pada 24 Januari tahun 1942, kemenangan Jepang berada di bawah kepemimpinan Mayor Jenderal Shizuo Sakaguchi. Pada saat itu, Jepang menganggap Selat Makassar adalah jalur yang penting dan harus ditaklukkan. Cara yang diambil adalah dengan menguasai terlebih dahulu kota Tarakan dan Balikpapan yang merupakan dua kota penting di sekitar Selat Makassar. Pasukan Jepang merebut sebagian besar ladang minyak yang hancur di Tarakan dan memberi ultimatum untuk mengeksekusi Belanda. Dengan harapan ladang minyak Balikpapan belum hancur dan masih bisa dikuasai, Jepang bergerak maju ke sana di bawah pimpinan Mayjen Shizuo Sakaguchi dari Detasemen Sakaguchi.
- Pesawat jet Boeing 707 Air India jatuh di Mont Blanc
Pada 24 Januari 1966, kejadian mengenaskan terjadi saat Pesawat jet Boeing 707 Air India jatuh di Mont Blanc. Tepatnya di perbatasan antara Perancis dan Italia. Dalam kejadian itu setidaknya telah menewaskan 117 orang.
- Ketua MUI M. Ahmad Sahal Meninggal Dunia
Dr. (HC). KH. Mohammad Ahmad Sahal Mahfudh meninggal di Pati, Jawa Tengah, 24 Januari2014 pada umur 76 tahun adalah Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) sejak tahun 2000 hingga 2014. Sebelumnya selama dua periode menjabat sebagai Rais Aam Syuriah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama sejak 1999 hingga 2014.