Mandiri FM, CILEGON – Dalam mempercepat pelayanan publik, terutama mengenai informasi masyarakat, Dinas Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian (DKISP) rencanakan pemasangan CCTV di Seluruh RT di Cilegon.
“Upaya untuk memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat terus kita lakukan, salah satunya rencana pemsangan CCTV yang ada di setiap RT,” kata Kepala DKISP Didin S Maulana Kamis 17 November 2022.
Dijelaskan Didin, Ppemasangan CCTV bertujuan agar bisa memonitor kegiatan masyarakat, pelayanan terhadap masayarakat, terutama mengenai pembangunan yang dilakukan Pemerintah Cilegon. “Pemasangan CCTV rencananya akan diprioritaskan di tempat yang rawan kecelakaan, dan tempat yang rawan kejahatan,”jelasnya.
Sementara ini, diterangkan Didin, akan menelusuri proyek pemasangan CCTV pada program Salira. “Kita akan chek dulu, di mana saja CCTV yang telah terpasang dari program Salira, jadi pada waktunya pemasangan tersebut tidak tumpang tindih, jadi yang sudah terpasang, tidak kita anggarkan,”terangnya.
Ditambahkannya, pemsangan CCTV baru di jalur protockol yang berjumlah 15 titik. “Kita baru pasangan 15 titik, baru di jalur protool Cilegon,”tambahnya. (Damar/Mega)